UPT TIK Universitas Riau mengadakan Workshop untuk semua PIC Jaringan yang ada di fakultas dan lembaga yang ada di lingkungan Universitas Riau pada tanggal 17-18 Juli 2023.
Pelatihan dibuka oleh Dr. Iswadi Hasyim Rosma, ST, MT, PhD selaku Kepala UPT TIK, Materi diberikan Ketua Divisi Infrastruktur TI UPT TIK dengan jumlah peserta 35 orang pada setiap harinya.
Workshop Jaringan merupakan salah satu upaya yang dilakukan UPT TIK untuk menambah keterampilan PIC Jaringan yang ada di Fakultas dan Lembaga yang ada di Universitas Riau dalam menambah pengetahuan semua pic tentang cara menggunakan beberapa aplikasi jaringan yang bisa di terapkan di fakultas dan lembaga yang mereka pegang.
Materi yang diberikan dimulai dari materi dasar, seperti setting IP Address, Subneting, Simulasi / Emulator jaringan (PNETLab), Switch Initial Configuration, Vlan, Trunk, Etherchannel / Link Aggregation / Bonding, User Management, Telnet, SSH, TFTP.
Peranan semua PIC Jaringan sangat penting bagi Universitas Riau, karena mereka berperan dalam layanan teknologi informasi dan komunikasi Universitas Riau di semua fakultas dan unit yang ada di Universitas Riau. UPT TIK dalam beberapa tahun terakhir berusaha melakukan perbaikan dan pengembangan perangkat IT yang ada di semua fakultas dan lembaga yang ada di likungan Universitas Riau.
Kedepannya diharapkan UPT TIK dapat memberikan pelatihan tidak hanya secara offline, tetapi juga online agar cakupannya dapat lebih luas.